Catatan

Pria (Tidak) Percaya Diri

Gambar
Sesulit itukah menjadi pria yang memasuki kepala 40 yang sebentar lagi? Meski masih ada beberapa tahun tersisa, bukankah masih ada harapan? Ayolah, bisa bisa. Yuk, mari mulai kisah baru lagi. Apa kabarmu hari ini? Semoga baik-baik saja. Terkadang ingin mengatakannya seperti itu karena fisik memang baik-baik saja. Namun, sisi mental ternyata tidak baik-baik saja. Banyak persoalan yang dulunya dianggap sepele, sekarang terasa berat jika dipikirkan. Tidak percaya diri Tak banyak hal yang bisa saya ceritakan di-usia 36 tahun . Apakah tidak mengasyikkan atau hanya kedatangan penyakit malas untuk menulis? Rasa percaya diri saya seperti menghilang. Terutama soal hubungan dan pertemanan. Ketika orang terdekat saja bisa menyakiti, bagaimana dengan dua hal tersebut (hubungan dan pertemanan). Di usia 36 tahun, saya tertampar oleh kenyataan yang saya pikir sudah berjalan semestinya. Benteng terakhir saya, keluarga , sangat tidak masuk akal. Jika mereka saja bisa berbuat begitu, lantas apa yang mau

Acara Launching Notebook Baru ASUS


[Artikel 19#, kategori event] Hal yang menyenangkan bagi seorang bloger adalah diundang seperti acara besar seperti ini. Itu artinya kita diakui meski sebenarnya hanya soal beruntung. ASUS kali mengadakan acara launching (16/9) di Pullman Hotel Jakarta, tapi bukan Smartphone. Seperti apa pengalamannya?

Notebook? Selama ini saya cuma tahu bahwa keadaan pasar komputer sedang kurang baik. Saya sering mendengar ini ketika datang ke pameran komputer di Semarang. Mereka kalah dengan tren perkembangan Smartphone yang tiap waktu terus mengalami pertumbuhan. Bahkan bulan depan, ada lagi produk baru dengan merek yang sama.

Ini pertama kali

Buat saya, ini adalah pengalaman pertama kali diundang datang ke acara launching notebook. Meski begitu, karena acara yang menyelenggarakan ASUS, ini bukan kali pertama saya datang ke acara-acara launching yang mereka adakan. Memang kebanyakan Smartphone, makanya ini antusiasnya lebih besar dari sebelumnya.




Saya sudah siap-siap dengan senjata andalan baru saya saat live event. Kali ini saya tidak fokus dengan live tweet atau berbagi di Instagram, tapi dengan live blogging. Bila melihat dari teman-teman yang hadir, sepertinya cuma saya yang melakukannya. Entah bila ada, saya tidak tahu.

Registrasi sudah dibuka dari jam 12 siang, tapi saya baru datang beberapa menit sesudahnya. Setelah proses registrasi, kami semua undangan dipersilahkan menyantap makan siang. Seperti acara launching beberapa bulan lalu, konsep acaranya kali ini sama persis.

Bila mengikuti akun dotsemarang, pasti sudah tahu seperti apa suasana dan live blog selama acara berlangsung. Bila belum, silahkan klik di sini. Postingan di blog pribadi ini memang sangat telat sebenarnya.


Beberapa artis turut meramaikan termasuk nama-nama beken di Internet. Mulai dari Nadine Chandrawinata, Eka Gustiwana, Raditya Dika, Sandra Dewi hingga Candra Liow. Semua menjadi bagian saksi acara launching notebook ASUS kali ini. 

Harga notebook yang semakin tidak masuk akal

Sesi launching yang paling ditunggu dari sesi-sesi yang sudah dilewati adalah sesi label harga yang diberikan tiap masing-masing kepada 6 notebook yang diperkenalkan. Keenam notebook tersebut ialah ASUS ZenBook Pro UX550, ASUS ZenBook Flip S UX370, ASUS ZenBook 3 Deluxe UX490, ASUS VivoBook S15, ASUS VivoBook Pro N580 dan ASUS ROG GX501 Zephyrus.


Harga paling mahal disematkan pada ASUS ROG GX501 Zephyrus yang dibandrol 50 juta rupiah. Sedangkan harga termurah disematkan pada ASUS VivoBook S yang diberi harga 9 juta. Detail lengkap harga lainnya bisa dilihat di blog dotsemarang atau di sini.

Buat saya, ini tidak masuk akal. Dengan harga segitu, seharusnya saya bisa beli sepeda motor atau beli sepeda lipat Bromton S6rx yang harganya 30 juta rupiah lebih. Bukankah itu lebih keren untuk memenuhi hasrat saya yang menyukai sepeda sebagai alat transportasi.

Tapi begitulah. Tren teknologi dan perkembangannya mau tidak mau harus saya ikuti untuk saya ketahui. Saya sangat beruntung diberi kesempatan bisa hadir di sini tentunya.

Kenalan dengan Ambassador Brand ASUS ROG

Bukan hanya Smartphone yang punya Ambassador, ternyata notebook pun juga punya (meski ini bukan sesuatu yang baru). Selain nama Candra Liow yang menjadi brand Ambassador, ternyata acara ini menjadi ajang serah terima brand Ambassador baru rupanya.


Dua perempuan cantik dengan wajah imut, didapuk menjadi brand Ambassador baru ROG selanjutnya. Wajah-wajah yang tentu membuat kaum laki-laki bisa jatuh hati dengan parasnya yang polos. Sayang, saya tidak ikut ambil bagian saat teman-teman bloger mengajak foto bareng dengan keduanya.

Masuk ke ruangan user experience

Setelah mendengar para pembicara layaknya mendengarkan seminar, undangan seperti biasa dipersilahkan menuju ruangan produk untuk dapat langsung melihat lebih dekat, merasakan dengan sentuhan dan mencermati produk-produk yang sudah dilaunching sebelumnya. Sesi kedua paling menyenangkan dari sesi label harga tadi jadinya.



Di ruangan ini selain dipajang banyak produk notebook, ada juga Eka Gustiwana yang hadir memberikan sesi tentang pekerjaan kreatifnya yang selama ini dikerjakan, yaitu membuat lagu (compose)

Dari sesi ruang produk ini, saya menemukan ide buat postingan menarik yang berhubungan dengan fashion. Saya ingin membuat postingan pakaian-pakaian undangan yang hadir, khususnya bloger. 

Acara launching berakhir juga pada pukul 6 sore lebih. Masih ada sesi acara gala dinner nanti jam 7 malam. Sebagian undangan sudah kembali ke kamar masing-masing untuk persiapan. Acara malamnya ini biasanya membuat saya galau untuk memilih pakaian. 

Postingan gala dinner, akan saya buat terpisah nanti. Jadi tulisan ini cukup sampai di sini dulu. Saya harus bersiap-siap, mandi terutama. Makan malam dengan jamuan mewah ala orang gedeh. Terima kasih sudah membaca.


...

Aktivitas Live Blogging yang saya lakuin di acara ini adalah debut pertama kalinya buat dotsemarang untuk event skala besar atau Nasional. Harus saya akui, senjata saya ini kurang maksimal. Saya banyak mendapatkan pengalaman berharga untuk memperbaiki senjata saya selanjutnya.

Selain lokasi yang digunakan sama dengan launching sebelumnya, yaitu launching Zenfone Live dan Zoom S di hotel Pullman Jakarta, acara launching notebook terbaru ASUS ini konsep acaranya juga kurang lebih sama.


Untuk lebih detail acara ini, kamu bisa buka blog dotsemarang saja, tapi postingannya belum selesai sih. Masih banyak draft juga yang kepending gara-gara kebanyakan ide. 

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berkenalan dengan Istilah Cinephile

[Review] One Day, Film Korea Tentang Pertemuan Pria dengan Wanita Koma yang Menjadi Roh