Catatan

Pria (Tidak) Percaya Diri

Gambar
Sesulit itukah menjadi pria yang memasuki kepala 40 yang sebentar lagi? Meski masih ada beberapa tahun tersisa, bukankah masih ada harapan? Ayolah, bisa bisa. Yuk, mari mulai kisah baru lagi. Apa kabarmu hari ini? Semoga baik-baik saja. Terkadang ingin mengatakannya seperti itu karena fisik memang baik-baik saja. Namun, sisi mental ternyata tidak baik-baik saja. Banyak persoalan yang dulunya dianggap sepele, sekarang terasa berat jika dipikirkan. Tidak percaya diri Tak banyak hal yang bisa saya ceritakan di-usia 36 tahun . Apakah tidak mengasyikkan atau hanya kedatangan penyakit malas untuk menulis? Rasa percaya diri saya seperti menghilang. Terutama soal hubungan dan pertemanan. Ketika orang terdekat saja bisa menyakiti, bagaimana dengan dua hal tersebut (hubungan dan pertemanan). Di usia 36 tahun, saya tertampar oleh kenyataan yang saya pikir sudah berjalan semestinya. Benteng terakhir saya, keluarga , sangat tidak masuk akal. Jika mereka saja bisa berbuat begitu, lantas apa yang mau

Review Film Beautiful Mind : Dokter Psikopat yang Jatuh Cinta


[Ini adalah artikel kelima kategori Drama Korea] sebenarnya sangat suka dengan ceritanya, tapi karna ratingnya merosot, film Drama Korea ini hanya diberi 14 episode dari total sebelumnya yang mau dikasih sekitar 16 episode. Sayang sekali, cerita yang menarik tentang dokter yang punya gangguan psikopat tapi baik, jatuh cinta dengan polwan.

Rilis sejak tanggal 20 Juni, film ini berakhir tanggal 2 Agustus 2016. Setelah ini, minat nonton drama Korea mendadak hilang. Seperti biasa, rasa bosan kalau sudah nyerang kadang membiarkan kesukaan terbelengkalai begitu saja. Beberapa drama Korea yang bagus-bagus juga tidak diikuti sekarang.

Ceritanya pelan tapi pasti

Entahlah, mengapa saya yang begitu menyukai alur cerita film yang dibintangi pemeran prianya ini adalah Jang Hyuk. Apa karena kemampuannya yang bisa dibilang diatas rata-rata seorang dokter pada umumnya. Semakin menarik adalah ia merupakan psikopat, yang tidak memiliki emosi sama sekali.

Alurnya selalu maju mundur yang menceritakan bagaimana Jang Hyuk yang berperan sebagai Lee Young Oh ini bertumbuh. Dia dibesarkan oleh seorang ayah yang juga berprofesi dokter. Dari sini, semua berawal. Ini gambar Jang Hyuk di bawah.


Sumber : dramabeans.com

Lee Young Oh karena kemampuannya ia menjadi terkenal, baik secara profesi maupun penyakitnya. Soal penyakitnya, ia harus menerima perlakuan kurang menyenangkan dari semua orang.

Lalu, datanglah seorang polwan cantik yang berambut pendek. Pemain wanita ini sangat familiar buat saya. Diperankan oleh Park So-dam sebagai Gye Jin Sung. Mata sipitnya benar-benar memberi sesuatu yang berbeda. Ini gambar Park So-dam di bawah.


Sumber : nisajamostory.blogspot.com

Dari semua masalah yang dihadapi, tiba-tiba keduanya saling menyukai. Ini yang saya suka. Bila biasanya cerita soal asmara si pria adalah kaya dan sombong, temprament, maka di sini si Lee adalah pria yang tak memiliki perasaan. 

Lee berharap ia memiliki perasaan dengan mencoba mendekati Jin Sung. Harapannya ternyata tidak sesuai, ia tetap tak bisa merasakan cinta karena penyakitnya. Untunglah Jin Sung juga mulai suka dan tidak menyerah begitu saja agar Lee tidak pergi.

Ceritanya seru dan komedinya dapat. Meski pada akhirnya keduanya terkena komplik yang membuat Lee harus berbagi sesuatu dalam tubuhnya buat si Jin Sung.

Banyak hal tentang meja operasi

Selain cerita yang berkembang dari keduanya, beberapa cerita lainnya dengan porsi besar tetap diberikan. Penonton akan melihat bagaimana ruang operasi dan dokter-dokter yang sedang bertugas.

Ada juga cerita jahat bagaimana dokter melakukan kesalahan hingga menewaskan pasien. Tentang kekuasaan dan uang tetap dimasukkan juga. Intinya bumbu cerita, deh.

...

Agustus film bertema dokter bukan hanya milik film Beautiful Mind, ada juga film Doctors yang tayang bersamaan. Sayang, nasib berkata berbeda. Film Doctos ternyata lebih tinggi soal rating. Perbedaannya, tokoh utama di film ini lebih banyak tentang wanita. Sedangkan Beautiful Mind adalah tentang pria.

Kalau mau nonton film Beautiful Mind langsung di sini. Sorry, reviewnya nggak banyak. Lebih baik nonton sendiri, saya cuma beritahu garis besarnya saja. Semangat!

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berkenalan dengan Istilah Cinephile

Idulfitri 1445 H